Sunday, January 01, 2012

Belajar Menguraikan Fungsi Pin LVDS

Pada artikel pertama di tahun 2012 ini, Electronic Clinic - Spesialis Servis LCD akan mengajak rekan-rekan teknisi untuk belajar bersama-sama  Menguraikan Fungsi Pin LVDS pada TV LCD.

Jika pada TV CRT (TV Tabung), papan induk mengeluarkan signal analog berupa signal Red, Green, dan Blue menuju blok RGB untuk diproses menjadi gambar. Adapun pada TV LCD, dari papan induk akan mengeluarkan signal data untuk mengirim data gambar yang akan diproses oleh Blok Timing Control.

Mari kita simak tabel berikut ini.

Tabel Input Signal& Power Panel LTA 320WT-L05, Connector: Fi-E30S (JAE)

  • Pin 1,2,3 No Connection. Tetapi untuk type baru seperti Sony, Pin 1 dan 2 dipakai untuk SClk-1 dan SData-1,berfungsi untuk mengecek panel.
  • Pin 5 dan 6 Rx0- & Rx0+ befungsi membawa data gambar warna merah dan sebagian warna hijau (R2,R3,R4,R5,R6,R7,dan G2) untuk format JEIDA (normal), untuk format VESA RX0 membawa warna R0,R1,R2,R3,R4,R5 DAN G0.
  • Pin 8 dan 9 RX1- & RX1+ berfungsi membawa data gambar warna hijau dan sebagian warna biru (G3,G4,G5,G6.G7,B2 dan B3) untuk format JEIDA. Untuk format VESA RX1 membawa warna G1,G2,G3,G4,G5,B0,dan B1.
  • Pin 11 dan 12 RX2- & RX2+ berfungsi membawa warna biru, horizontal sinkron, vertical sinkron dan enable (B4,B5,B6,B7, HSYNC,VSYNC,dan D EN) VESA RX2 membawa warna B2,B3,B4,B5,HSYNC,VSYNC dan Data enable.
  • Pin 14 dan 15 RX clk- dan RX clk+
  • Pin 17 dan 18 RX 3- dan RX 3+ berfungsi membawa warna merah, hijau, dan biru (R0,R1,G0,G1,B0 dan B1) untuk format JEIDA(normal), untuk format VESA RX 3 membawa warna R6,R7,G6,G7,B6 dan B7.
  • Pin 21 LVDS OPTION fungsinya untuk memindah LVDS format VESA/Normal posisi High/3,3v dan posisi JEIDA posisi 0v/GND.

Sistem pencahayaan warna di LCD TV berbeda dengan CRT. Jika pada TV CRT semakin besar tegangan input RGB semakin terang warnanya maka di LCD TV hanya berupa logika 1 dan 0.
Misalnya, warna merah mempunyai 7 titik, R0,R1,R2,R3,R4,R5,R6,R7. R0 = merah gelap, R1 lebih terang, hingga R7 = merah terang.

Untuk jelasnya bisa lihat Tabel di bawah ini.

Load disqus comments

23 comments